Eyelid Stitching, Pengalaman Sulam Lipatan Mata

by - November 08, 2018

Holla Beauties! Agustus lalu aku melakukan sulam lipatan mata lho. Kelihatan nggak bedanya? Nggak yah, kan aku request senatural mungkin, natural tapi cantik, hahaa.

Dizaman milenial sekarang pastinya sudah nggak asing dong dengan prosedur kecantikan sulam menyulam? Mulai dari sulam alis, sulam bibir, sulam bedak, juga sulam lipatan mata. Sebenarnya trend Korea sih yang bikin debut tentang ini, lihat kan gimana cantiknya mata para aktris dan kpopers sana? Yang umumnya sipit tanpa lipatan, sekarang lebih besar dengan double eyelid yang cantik abis. Rata-rata mereka menjalankan prosedur operasi lipatan mata. Sayangnya prosedur operasi ini memakan biaya mahal, juga waktu pemulihan yang cukup lama. Yah namanya juga operasi, pasti banyak do and don'ts nya.

Sekarang, ada metode yang namanya double eyelid without surgery, jadi memperbaiki lipatan kelopak mata sesuai keinginan tanpa operasi. Metode ini dinamakan eyelid stitching, atau tanam benang dilipatan mata.

Kenapa Sulam Lipatan Mata?
Alasan orang pastinya berbeda yah, ada yang mau sulam agar lipatan matanya lebih besar, ada yang matanya monolid dan ingin banget punya lipatan mata, dan lain sebagainya. In my case, alasanku sendiri karena lipatan mataku nggak balance antara mata kanan dan kiri. Aku sebenarnya senang dengan lipatan mataku yang kecil, hampir monolid, kalau mereka balance aja, aku nggak akan sulam. Tapi karena nggak balance bikin ganggu, dan pakai scottype itu susah dan nggak nyaman, so yeah, i do it.



Lihat foto, beneran nggak balance kan? Jadi lipatan dikiri itu banyak dan numpuk gitu. Kebetulan juga jenis mataku agak sayu gitu, jadi makin kelihatan tambah sayu dengan lipatan bertumpuk itu.

Sulam Lipatan Mata Dimana?
Pastinya aku cari tempat yang profesional, karena nggak mau hasilnya jelek atau salah. Niat pertama itu di Yenlingtan Stylstudio, karena Ci Yenling tuh ngasih garansi sampai puas. Dan pasien sulamnya udah lebih dari 500 orang, which is pengalaman sulamnya udah banyak dong. Sayangnya Yenlingtan Stylstudio berlokasi di Batam, mereka suka datang ke kota-kota besar juga sih tapi saat itu nggak pas aja jadwalnya dan limit slot juga, jadi harus book jauh-jauh hari kalau niat disini. Alternatif lain ada Elime Beauty tapi mereka juga sedang full booked. Dan aku nemu dr. Belle Aesthetic Clinic.
Aku iseng kontak mereka by WA dan tanya-tanya tentang sulam lipatan mata. Asli adminnya komunikatif jadi bikin aku kepincut datang kesini.

Bagaimana Prosesnya?
Setelah ketemu dan konsultasi dengan dr. Catherine Soebroto, owner dr. Belle Aesthetic Clinic, aku request ke dokternya kalau tujuan utamaku itu untuk membuat balance antara mata kiri dan kanan, bukan sengaja ingin double eyelid jadi besar gitu. Dokter juga bilang kalau jenis mataku agak susah ya, dan harus dilakukan pembuangan lemak area lipatan (fat removal). Tindakan fat removal ini mengakibatkan masa pemulihan lebih lama karena akan ada luka disana.

Sakit gak? Sakit ya genks! Beauty is pain.
Selama proses sulam masih bisa ditahan sih, akan double anastesi, salep dan suntik. Pertama akan ada anastesi salep, setelah 30 menit lanjut anastesi suntik. yang sakit itu saat bius atau anastesinya berangsur hilang. Aku sempat tambah 1x anastesi karena mata kiri mulai sakit dan proses masih berlanjut, sementara mata kanan belum mulai pengerjaan. Pokoknya kalau kamu pernah ngerasain laser CO2 full face, masih lebih sakitan ini genks, hahaa.
Satu mata itu sekitar 30-45 menit yah pengerjaannya, karena aku plus fat removal juga jadi lebih lama.

Hasilnya?
Bengkak genks! Right after pengerjaan mataku bener-bener bengkak yah, memar gitu. Ini beda-beda sih setiap orang.
Oh ya, nggak disarananin pakai vit E atau C seminggu sebelum sulam lipatan mata yah, karena akan memicu keluar darah lebih banyak. Sedangkan H-1 aku habis injeksi vit C 1000ml + Oksi. Yakk, terima saja pembengkakan itu!
Akan ada obat anti nyeri dan bengkaknya sih, jadi bisa sedikit ngurangin sakit.

Berikut ini foto aku ambil sekitar 12jam after pengerjaannya. Aku nggak sempat selfie right after treatment karena biusnya sudah mulai hilang. Please kuatkan diri kalian, ini fotonya serem banget, kaya abis di KDRT suami, hahaa.




Untuk hasil sendiri bertahap yah, seminggu, dua minggu, setelah bengkak dan memar hilang baru mulai kelihatan. Dan semakin lama akan semakin natural. Awalnya juga aku worry karena masih kayak nggak balance gitu. After treatment kita tetap bisa konsultasi dengan dr. Catherine by WA, jadi gak dilepas gitu aja. Sekarang sudah hampir 3 bulan, sudah jauh lebih natural.






H+35 sudah mulai natural yah, dan ini aku habis pasang eyelash extention, sengaja yang natural dulu biar matanya nggak terlalu berat nahan.

Untuk ketahanan eyelid sendiri, dr. Catherine bilang ini bisa permanen, selama perawatan dan benang tetap pada posisi. Yang menyebabkan nggak awet atau lipatannya kembali kebentuk semula itu kalau benangnya lepas, misalnya sering ngucek mata. Jadi kalau dijaga dengan baik ya bakalan begini terus.
Btw, ini foto terbaruku setelah 2 bulan lebih. Sudah lebih natural kan? 


Untuk harga eyelid stitching yang aku lakukan IDR 5,000,000 yah, eyelid stitching plus fat removal. Harga mungkin bisa berbeda karena nggak semua oarang harus fat removal, kalau berminat kamu bisa langsung hubungi Instagram @dr.belle.clinic


With Love,

You May Also Like

8 Komentar

  1. Aku pengen tapi rasanya ttp tkt ngeliatin proses penyembuhannya.hahaha Apalagi kalo nanti hasilnya kiri sama kanan beda, apakah harus dipermak lagi..hihi

    ReplyDelete
    Replies
    1. iyah, recoveryku aja lama, hehee
      kalau beda bisa diperbaiki sih, kalau ternyata gak suka juga bisa cabut benang jd balik ke lipatan awal :)

      Delete
  2. Boleh pake softlens gak ya setelah pengerjaan? karena minusku gede nih...jd klo tanpa softlens

    ReplyDelete
    Replies
    1. Boleh kok asal kamunya tahan, saat pengerjaan akupun pake softlen, minusku 7 kanan kiri. Tp kalau bisa sih saranku gausah pake, karna aku nangis jd matanya merah deh after disulam wkwkwkkk

      Delete
  3. Say mau tanya dong kamu bengkak sm lebamnya cepet banget ilangnya pakai obat atau salep apa? Ada rekomendasi gak? Ada pantangan makanan atau minuman apa yg bisa buat tambah bengkak yg hrs dihindari? Please reply br sulam jg soalnya bengkak udah 4 hari blm turun bengkaknya.. lebamnya udah ak ksh trombopop tp msh lebam 😭😭

    ReplyDelete
  4. Aku baru bikin di sugarlash..hari ini hari ketiga.pas dikerjain sakit.krn harus bkli kli dibius ada 10x deh ak disuntik jd masi bengkak.sbnrnya lbh gede ngeri m takutnya.

    Ak minum lemon cepet sembuh sih
    Kiri ud turun.kanan krn lwmak lbh bnyk lbh lama sembuh

    ReplyDelete
  5. hai ka wah semnagat banget aku bacanya 😂 aku barusan jmrn sulam baby eyelid di dr novi chan surabaya, ka itu ga perlu lepas benang ya? aku kamis harus balik kebalikpapan kata dokter tdk perlu lepas benang, aku pagi ini msh bengkak plus bola mata kaya juling mirip spt poto kk ini 😂 cm tidak memar krn sepertinya tidak ada buang lemak, jadi ga sabar nunggu sebulan baru keliatan natural ya ka 🥰

    ReplyDelete

Thank you so much for visited my blog. Don't forget to give some comment or suggest for me. It's can be motivating to write more post ♥




IFB Members BP MembersKBJ Members IFB Members